Iklan Pembaptisan Bayi Lucifer 666 Hebohkan Swedia

z6rvGTPHudpozKWGgwO7Fq93
Iklan Bayi 666 di Swedia

 Warga Swedia dikejutkan oleh sebuah iklan yang aneh di sebuah surat kabar Svenska Dagbadet. Iklan itu menunjukan seorang anak kecil dengan kening bergelantungan rambut membentuk angka 666, yang dalam teori iluminati berarti angka iblis. Ini tertuang dalam Kitab Wahyu 13 ayat 16-18 di dalam Injil.
Semuanya sepakat jika ini merupakan iklan pembaptisan yang penuh misteri. Sebuah email mengirim iklan tersebut ke kantor berita Svenska Dagbadet dengan judul iklan ‘Selamat datang di dunia tercinta LUCY’. Dan yang lebih mengerikan adalah alamat email pengirim iklan adalah ‘rehtom.snatas’. Itu diyakini sebagai anagram atau huruf acak yang mengarah ke kata ‘Satans Mother’ atau ibu setan.
Sebuah foto bayi terkirim bersama email misterius itu. Bayi itu disebut bernama Lucy atau Lucifer. Dan, tak perlu terkejut, Lucifer alias Azazil adalah nama yang seringkali diberikan kepada Iblis dalam keyakinan Kristen karena penafsiran tertentu atas sebuah ayat dalam Kitab Yesaya. Secara lebih khusus, Lucifer diyakini sebagai nama Iblis sebelum diusir dari surga. Dalam iklan tersebut, tercantum sebuah waktu dan tempat yang mengarah pada acara pembabtisan.
“Baptisan akan berlangsung di Elmsta 23 Mei (2015), 12:00,” begitu tulisan pada iklan tersebut. Pembaca kemudian didesak untuk RSVP (Répondez S’il Vous Plait) atau merespon dengan menghubungi alamat email yang menakutkan itu.
Kepala informasi Svenska Dagbladet, Bjorn Hygstedt mengaku kecolongan dengan iklan tersebut. Dia sendiri mengkalaim tak pernah melihat hal seperti itu sebelumnya. “Tidak pernah melihat sesuatu yang seperti itu,” katanya, seperti dikutip The Mirror, Selasa (19/5).
Kepada situs berita Swedia, Aftonbladet, hygstedt juga mengatakan iklan itu adalah kesalahan. “Ini hanya sebuah kesalahan,” katanya. “Sayangnya, kami gagal dalam prosedur (sensor) dan itu membuat kami malu. Kita pastikan bahwa hal itu tidak terjadi lagi.”
Untuk diketahui, angka 666 dalam bahasa Latin bisa diartikan sebagai DIC LVX atau “dicit lux” atau suara api. Sementara setan dalam bahasa Latin diberi nama Lucifer (Lux Ferre) atau si pembawa api. Namun, dalam astrologi disebut juga sebagai Bintang Fajar atau Venus. Semua yang buruk dan jahat diyakini mempunyai kaitannya dengan angka 666. Hal inilah yang menyebabkan angka 666 selalu diidentikkan dengan setan. Dalam agama Katolik, angka 666 adalah angka iblis dan oleh Sekte Radikal Katolik, Opus Dei, angka 666 ini dilawan dengan angka 999, yang disimbolkan dalam 999 ayat di dalam kitab kecil pegangan Opus Dei bernama The Way

Posting Komentar

0 Komentar