SEJARAH SINGKAT TERBENTUKNYA OPUS DEI

1928, 2 Oktober:  Dalam suatu retret rohani di Madrid, Santo Josemaria Escriva dengan inspirasi ilahi, mendirikan Opus Dei.
1930., 14 Februari: Di Madrid, pada saat Saint Josemaria  merayakan Misa Kudus, Tuhan membuatnya mengerti bahwa Opus Dei adalah untuk wanita juga.
1933. Center Opus Dei pertama dibuka di Madrid: Akademi DYA, yaitu sebuah yayasan  yang menwarkan pendidikan terutama bagi para siswa dari jurusan Hukum dan Arsitektur.
1936. Pecahnya Perang Saudara di Spanyol yang menyebabkan penundaan rencana Santo Josemaria untuk mengembangkan karya kerasulan Opus Dei ke negara lain.
1939. Pastor Josemaria kembali ke Madrid. Pengembangan Opus Dei ke kota-kota Spanyol lainnya. Perang Dunia II menghambat penyebaran ke negara-negara lain.
1941. 19 Maret: Uskup Madrid, Leopoldo Eijo y Garay memberi pengesahan tingkat diosesan pada Opus Dei.
1943. 14 Februari: sekali lagi dalam Misa Kudus, Tuhan menunjukkan kepada Pastor Josemaria jalan Hukum yang memungkinkan para imam ditahbiskan bagi Opus Dei:  Persekutuan Imam Salib Suci.
1944. 25 Juni: Uskup  Madrid  mentahbiskan tiga anggota Opus Dei menjadi imam yang pertama: Álvaro del Portillo, José María Hernández de Garnica, dan José Luis Múzquiz.
1946. St Josemaria pindah ke Roma. Pada tahun-tahun berikutnya, dari Roma beliau mengunjungi negara-negara di seluruh Eropa untuk mempersiapkan awal karya kerasulan Opus Dei di sana.
1947. 24 Februari: Tahta Suci memberikan Opus Dei pengesahan tingkat kepausan  untuk pertama kalinya.
1950. 16 Juni: Pius XII memberikan pengesahan definitif bagi Opus Dei. Persetujuan ini memungkinkan orang yang menikah untuk bergabung dengan Opus Dei, dan imam-imam projo untuk menjadi anggota Persekutuan Imam Salib Suci.
1969. Kongres Umum Spesial Opus Dei  digelar di Roma untuk mempelajari kemungkinan perubahan status hukum Opus Dei dalam Gereja menjadi Prelatur Pribadi, struktur yuridis yang diperkenalkan oleh Konsili Vatikan II dan yang sesuai dengan corak pastoral Opus Dei.
1970-1975. Santo Josemaria pergi mengunjungi beberapa negara Eropa dan Amerika untuk memberikan katekesis tentang iman Kristiani kepada banyak orang-orang.
1975. 26 Juni: Josemaria Escriva wafat di Roma. Pada waktu itu Opus Dei telah memiliki 60,000 anggota.
15 September: Alvaro del Portillo terpilih untuk menjadi pengganti Pendiri Opus Dei pada kongres yang diadakan untuk tujuan ini, sesuai dengan apa yang tercantum dalam Anggaran Dasar Opus Dei.
1982. 28 November: Yohanes Paulus II menetapkan Opus Dei sebagai Prelatur Pribadi, dan menunjuk Alvaro del Portillo sebagai Prelat-nya.
1991. 6 Januari: Yohanes Paulus II mentahbiskan Alvaro del Portillo sebagai Uskup.
1992. 17 Mei: Beatifikasi Josemaria Escriva di Lapangan Santo Petrus di Roma.
1994. 23 Maret: Uskup Alvaro del Portillo wafat di Roma dalam usia 80 tahun, hanya beberapa jam sesudah pulang dari perjalanan ke Tanah Suci.
1994. 20 April: Yohanes Paulus II menunjuk Mgr. Javier Echevarría sebagai Pemimpin Opus Dei, sebagai suatu konfirmasi dari  hasil pemilihan dalam kongres pemilihan umum yang diselenggarakan di Roma.
1995. 6 Januari: Mgr. Javier Echevarría ditahbiskan sebagai Uskup oleh Yohanes Paulus II.
2002. 6 Oktober: kanonisasi beato Josemaria Escriva di Lapangan Santo Petrus di Roma.
Tahun Opus Dei  mulai bekerja di pelbagai negara
1945 - Portugal
1946 - Italia, Inggris
1947 - Perancis, Irlandia
1949 - Meksiko, Amerika Serikat
1950 - Chile, Argentina
1951 - Kolombia, Venezuela
1952 - Jerman
1953 - Guatemala, Peru
1954 - Ekuador
1956 - Uruguay, Swiss
1957 - Brasil, Austria, Kanada
1958 - Jepang, Kenya, El Salvador
1959 - Kosta Rika
1960 - Holland
1962 - Paraguay
1963 - Australia
1964 - Filipina
1965 - Belgia, Nigeria
1969 - Puerto Riko
1978 - Bolivia
1980 - Kongo, Pantai Gading, Honduras
1981 - Hong Kong
1982 - Singapura
1983 - Trinidad dan Tobago
1984 - Swedia
1985 - Taiwan
1987 - Finlandia
1988 - Kamerun, Republik Dominika
1989 - Macao Selandia Baru, Polandia
1990 - Hongaria, Republik Ceko
1992 - Nikaragua
1993 - India, Israel
1994 - Lithuania
1996 - Estonia, Slovakia, Lebanon, Panama, Uganda
1997 - Kazakhstan
1998 - Afrika Selatan
2003 - Kroasia, Slovenia
2004 - Latvia
2007 - Rusia
2009 - Indonesia, Korea Selatan, Rumania

Posting Komentar

0 Komentar